Garis Besar Grammar dalam Bahasa Inggris


Siapa yang tidak tau dengan grammar, jika mereka pernah belajar bahasa inggris. Dari SMP kita mungkin sudah diajari mengenai bab ini, atau bahkan bagi kita yang sudah sering mengikuti kursus bahasa Inggris di lembaga-lembaga kursus yang ada di sekitar kita. Meskipun kita sulit mendefinisikan apa itu grammar dan bagaimana ciri-cirinya, pastinya guru atau pengajar kita sudah mentransfer ilmu ini kepada kita baik sedikit ataupun banyak.


Grammar Bagian Tersulit dalam belajar Bahasa Inggris

Grammar merupakan sebuah sistem yang dibangun dari kata perkata. Semuanya memiliki arti sendiri dan ditempatkan pada sebuah kalimat yang mana kalimat tersebut akan menghasilkan sebuah komposisi dari kata-kata yang disusun dalam urutan yang tepat.

Grammar adalah salah satu bagian yang tersulit untuk kita yang memang serius dalam belajar bahasa Inggris. Ini adalah alasan utama kenapa banyak orang yang menyerah ketika mempelajari bahasa Inggris sebagai bahasa kedua mereka.

Sebenarnya bukan karena tidak bisa untuk memahaminya, tapi belajar bahasa inggris memang butuh ketelatenan. Orang Inggris sekalipun sudah belajar dari dia mengenal orang tuanya hingga dia bisa berbicara dan berbisnis dengan bahasa Inggris. Butuh berapa tahun mereka? Oleh sebab itulah jangan kita mengira belajar setahun atau dua tahun merupakan waktu yang lama untuk kita belajar bahasa yang bukan milik kita sendiri.


Pembagian Grammar

Dalam bahasa Inggis, grammar terbagi dalam 8 bagian garis besar yang perlu kita pahami.

Verbs
Kata yang menggambarkan kegiatan / Kata Kerja
Contoh : Act, Bake, Jump, Open, Push, Run, Speak, Swim, Throw, Walk

Nouns
Kata yang memberi sebuah penamaan pada sesuatu / Kata Benda
Contoh : Cat, Somputer, Dictionary, Dog, Egg, House, Man, Paper, Water, Woman

Adjectives
Kata yang menambah diskripsi sesuatu / Kata sifat
Contoh : Big, Cold, Damp, Fat, Hairy, Heavy, Small, Stupid, Tall, Weak

Adverbs
Kata yang memberikan arti tambahan dalam suatu pekerjaan / Kata Keterangan
Contoh : Loudly, Fervent, Slower, Lazily, Often, Well, Quietly, Constantly, Faster

Pronouns
Kata yang mengganti kata benda / Kata ganti
Contoh : Hers, His, Ours, Some, Their, Who, You, Yours

Prepositions
Kata yang menggambarkan dimana dan kapan / preposisi / kata depan
Contoh : At, During, For, From, In, Of, On, Since, To, With

Conjunctions
Kata yang menghubungkan kalimat / Kata hubung / Kata sambung
Contoh : Also, And, But, For, Or, So, Though, Yet

Interjections
Kata yang menunjukkan suara emosional / Kata Seru
Contoh : Ah!, Dear !, Eh!, Oh!, Erm!, Uh!, Um!


Apakah Penting kita Mempelajari Grammar?

Jika diri anda ingin menjadi master bahasa Inggris dan ingin mengetahui bagaimana sebuah kalimat dibentuk, maka anda perlu untuk mengetahui dan mempelajari grammar sebagai landasan anda dalam menyusun sebuah kalimat.

Bagaimanapun ini bukanlah bagian yang paling penting dalam belajar bahasa Inggris, mengingat arti dari kata-kata dan pengembangan kosakata yang akan selalu menjadi yang sangat penting sebagai bagian dalam belajar bahasa Inggris. Jadi, cobalah untuk santai dan jadikanlah belajar bahasa Inggris sebagai pelajaran yang mudah. Ingat, grammar bukanlah seperangkat aturan. Dalam kenyataannya bahasa Inggris terus menerus berubah seiring dengan perkembangan jaman. Jadi, ini adalah alasan yang cukup mendasar dan adil untuk mengatakan bahwa grammar bisa juga akan berubah mengikuti perkembanagan jaman.

Seandainya kamu menjadi pembicara besar dunia yang menggunakan bahasa Inggris, Kamu akan tetap butuh Update dengan kata-kata baru dan cara-cara berbicara yang terus mengalami perkembangan dan perubahan waloupun sedikit. Karena bahasa adalah sebuah tren yang diciptakan oleh masyarakat.



Mungkin ini sedikit ulasan mengenai grammar, semoga bermanfaat dan berguna..



0 Response to "Garis Besar Grammar dalam Bahasa Inggris"

Post a Comment

Untuk materi yang kurang jelas atau ingin bertanya silahkan isi kolom komentar. Ikuti Update terbaru melalui Fan Page Facebook (Pesan Private silahkan kirimkan lewat Fan Page Facebook)